Desain seri "Poetic Rhapsody" atau "Rapsodi yang Puitis" menggambarkan perwujudan dari emosi mendalam seorang seniman yang diwujudkan dalam sebah karya seni yang puitis. Koleksi kali ini terinspirasi dari emosi manusia yang dituangkan dalam bentuk karya. Mulai dari emosi bahagia, berani (bold), feminin, delicate, dan lain sebagainya akan ditampilkan dalam bentuk desain pattern yang siap dipakai sebagai dalam bentuk hijab maupun kain multipurpose.
Bulan ini, VNSY Design menghadirkan desain tekstil dengan anekaragam tema yang menghadirkan emosi berbeda di setiap desain dan menonjolkan karakteristik kuat bagi siapapun yang memakainya. Kami menciptakan desain-desain yang tidak hanya indah, namun memiliki makna dan harapan-harapan yang tersembunyi. Disertai dengan motif toile, abstrak, floral yang anggun, geometris yang lembut, plaid yang memikat dan puluhan desain lain dengan konsep paling fresh dan unik.
Dengan menggabungkan berbagai elemen dan teknik gambar yang berbeda, kami menciptakan desain tekstil yang menangkap esensi dari kata "Poetic Rhapsody".
So, Get ready to explore the most enchanting Pattern design with us!